Skip to main content Skip to main navigation menu Skip to site footer

Analisis Hadis Tentang Prinsip Teladan, Kelemah-Lembutan Dan Mempermudah Dalam Dakwah Nabi SAW

  • St. Nur Syahidah Dzatun Nurain IAIN Manado
Keywords: Prinsip Dakwah, Nabi saw., Ayat dan Hadis

Abstract

Dakwah sebagai upaya penyebaran ajaran agama, merupakan tugas utama yang diemban oleh para nabi dalam menyampaikan pesan ilahi kepada umat manusia. Menggali Prinsip dakwah Nabi tidak hanya bersifat teoretis, tetapi juga diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari melalui keteladanan Nabi sebagai contoh terbaik. Oleh karena itu, pemahaman mendalam terhadap prinsip-prinsip dakwah Nabi menjadi kunci keberhasilan dakwah yang akan. Artikel ini merupakan penelitian library research yang menelusuri hadis dan ayat tentang prinsip dakwah Nabi saw. dengan pendekatan historis, linguistik, sosiologis dan teologi normatif dan pengelolaan data menggunakan kualitatif, penulis menemukan bahwa terdapat tiga prinsip dakwah Nabi saw., yaitu prinsip keteladanan, prinsip lemah lembut dan prinsip mempermudah.

Published
2023-12-26
Section
Articles