DARI CADEKO KE CADAR: STUDI PERUBAHAN GAYA MUSLIMAH MILENIAL DI KOTA MANADO
Abstract
Judul penelitian yaitu dari Cadeko Ke Cadar: Studi Perubahan Gaya Muslimah Milenial Di Kota Manado. Kota Manado adalah kota mayoritas non-muslim, perempuan di Kota Manado terkenal dengan perempuan cantik dan modis, gaya modern dan lebih mengikuti gaya eropa. Tetapi belakang tahun terakhir terjadi perubahan terhadap gaya berpakaian terutama pada perempuan muslim generasi milenial, generasi milenial yang lahir pada tahun 2000’an kini lebih menggunakan berpakaian cadar pada dasarnya orang yang dalam lingkungan berbeda dari wilayah lain karena daerah tersebut lebih ke barat-baratan, sehingga faktor apa yang mempengaruhi generasi milenial menggunakan cadar, dan bagaimana generasi milenial bercadar berinteraksi dengan masyarakat yang lintas agama di Kota Manado. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif, dengan observasi, wawancara terhadap informan muslimah bercadar orang di Kota Manado. Sehingga hasil dari penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa faktor yang mempengaruhi adanya pemahaman ideologi beragama, prinsip diri untuk berubah, ingin melindungi diri dari laki-laki agar merasa aman karena tertutup dan dari pergaulan teman-teman muslim yang saling mengajak untuk bercadar. Adapun interaksi antara muslimah milenial bercadar dengan masyarakat ada batasan karena masih ada stigma negatif dari masyarakat terhadap muslimah bercadar, muslimah bercadar juga ada berinteraksi hanya pada teman sebaya atau kelompok organisasi dengan alasan takut salah pergaulan.