Model Pembelajaran Kooperatif Berbantuan Media Alat Peraga Kelereng Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Materi Operasi Hitung Pada Peserta Didik Kelas IV

  • Nur Fitriani Zainal IAIN Manado
  • Mutmainah Mutmainah
  • Rhyan Prayuddy Reksamunandar
  • Satriani Satriani
  • Deby Amalia Mokoagow
  • Astria Binol
Keywords: Pembelajaran Kooperatif, , Alat Peraga Kelereng, Operasi Hitung

Abstract

Kesulitan peserta didik di kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Tanamon dalam hal menjumlah, mengali dan membagi bilangan mengindikasikan kurangnya kemampuan peserta didik dalam berhitung. Dengan demikian, untuk mengurangi kesulitan, maka dilakukan pendampingan pembelajaran Matematika melalui penerapan Model Pembelajaran Kooperatif berbantuan Media Pembelajaran Alat Peraga Kelereng. Pelaksanaan pendampingan dilakukan di beberapa rumah peserta didik untuk menghindari penularan Covid-19. Simpulan dari hasil pendampingan pembelajaran Matematika, yaitu terjadi peningkatan hasil belajar Matematika peserta didik khususnya pada materi operasi hitung. Peningkatan hasil belajar matematika dapat dilihat dari nilai rerata tes evaluasi Matematika peserta didik, yaitu 96,50 dimana sebanyak 95,83% peserta didik mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Oleh karena itu, dalam proses pembelajaran Matematika guru diharapkan menerapkan model pembelajaran yang variatif dan menggunakan alat peraga yang sesuai dengan pokok bahasan materi ajar Matematika.

Published
2020-12-27