Peningkatan Wawasan dan Kemampuan Kepenulisan Melalui Pelatihan Karya Tulis Sebagai Sebuah Sarana Publikasi Kegiatan Osis MAN 1 Lamongan
Abstract
Program pengabdian masyarakat dengan kegiatan pelatihan kepenulisan ini bertujuan untuk memaparkan pentingnya wawasan kepenulisan dalam publikasi kegiatan guna membangun citra atau branding suatu organisasi. Branding menjadi satu hal krusial berkenaan dengan citra serta identitas dari organisasi. Citra dari organisasi akan bermuara pada stigma masyarakat luas terhadap organisasi tersebut. Oleh karena itu, citra dari suatu organisasi harus dijaga guna membangun stigma positif dan kepercayaan masyarakat yang kuat terhadap organisasi tersebut. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan di MAN 1 Lamongan, Kelurahan Jetis, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan. Metode dalam pengabdian masyarakat ini adalah ABCD (Asset-Based Community Development) yang diramu dengan observasi, wawancara, dan penyampaian materi. Hasil dari pengabdian menunjukkan bahwa pelatihan karya tulis dapat meningkatkan pemahaman mengenai ranah kepenulisan, baik jenis-jenis karya maupun pemilihan kata yang tepat untuk membangun narasi. Dalam konteks ini, penulisan karya tulis diarahkan pada media-media online. Peserta juga mendapat pemahaman baru mengenai pentingnya publikasi kegiatan guna membangun citra positif organisasi kepada khalayak ramai.